trading head

Program Deret Bilangan dengan C++

oleh
oleh
Program Deret Bilangan dengan C++

Pada postingan kali ini saya akan membahas mengenai “Program Deret Bilangan dengan C++”, program yang dibuat sangat sederhana, pada program pengguna dapat memasukkan jumlah deret yang akan dieksekusi oleh program, kemudian program akan menampilkan hasilnya berupa deretan bilangan 1 sampai 10, deret bilangan genap dan deret bilangan mundur.

Disni saya menggunakan WSL pada laptop saya untuk pengembangan dan pengkodean C++ nya, bagi pengguna WSL kalian dapat mengikuti langkah saya dari awal sampai akhir, jika kalian menggunan Kode Blok kalain dapat langsung buat file baru dengan nama deret.cpp, kemudian copy paste kode saya, lalu jalankan dengan klik running atau dengan tekan F10.

Pengguna WSL, kalian dapat mengintegrasikannya dengan VSCode agar pengkodean lebih enak, untuk integrasi antara VSCode gan WSL, kalian dapat menggunakan extension WSL. Namun jika kalian ingin menggunakn nano atau vim juga bisa.

Kode Program Deret Bilangan dengan C++

Pertama kalian buat sebuah file dengan nama deret.cpp, jika kalian menggunakan vim kalain dapat menggunakan perintah

vim deret.cpp

jika kalian menggunakan nano, kalian dapat menggunakan perintah

nano deret.cpp

Dan jika klalian pengguna kode blok, seperti yang saya jelaskan diawal, kalian cuma perlu membuat file baru dengan nama deret.cpp

kemudian pastekan kode berikut :

#include <iostream>

int main() {
    int batas;

    // Meminta pengguna untuk memasukkan batas deret
    std::cout << "Masukkan batas deret: ";
    std::cin >> batas;

    // Mencetak deret bilangan dari 1 hingga batas yang dimasukkan pengguna
    std::cout << "\nDeret Bilangan 1 hingga " << batas << ":\n";
    for (int i = 1; i <= batas; ++i) {
        std::cout << i << " ";
    }

    // Mencetak deret bilangan genap dari 2 hingga batas yang dimasukkan pengguna
    std::cout << "\n\nDeret Bilangan Genap 2 hingga " << batas << ":\n";
    for (int j = 2; j <= batas; j += 2) {
        std::cout << j << " ";
    }

    // Mencetak deret bilangan mundur dari batas yang dimasukkan pengguna hingga 1
    std::cout << "\n\nDeret Bilangan Mundur " << batas << " hingga 1:\n";
    for (int k = batas; k >= 1; --k) {
        std::cout << k << " ";
    }

    return 0;
}

Penjelasan singkat kode program :

pada kode di atas, inputan pengguna ditampung pada variabel batas. variabel batas inilah yang akan digunakan sebagai acuan untuk membuat deret.

perulangan pertama mencetak deret angka 1 hingga batas yang ditentukan oleh pengguna, dalam hal ini sesuai inputan pengguna pada variabel batas. Agar dapat menampilkan angka 1 samapi dengan batas, menggunakan operator logika variabel i lebih kecil sama dengan batas yang ditentukan, karena variabel i adalah satu, maka artinya 1 lebih kecil dari batas yang ditentukan. Agar perualngan tidak menjadi infinity loop, maka menggunakan increment variabel i, agar nilai dari variabel i bertambah 1 setiap satu kali perulangan. Yang dicetak pada perulangan pertama ini dalah variabel i.

Perualangan kedua adalah mencetak deret bilangan genap, agar dapat mencetak bilangan genap perkondisian perulangan disni adalah dimuali dengan j = 2, dengan operator logika J yang artinya 2 lebih kecil samadengan batas yang ditentukan oleh pengguna. Setelah 1 kali perulangan variabel J akan ditambah 2, karean bialangan genap selalu ditambah 2.

pada perulangan ke tiga mencetak deret dalam hitungan mundur, yaitu diawalai nilai yang ditetapkan oleh pengguna sampai dengan 1. Pada perulangan ke-3 ini adalah kebalikan dari perulangan pertama, jadi pertama memiliki variabel k yang akan diisini oleh batas, mengguanakan operator logika K lebih dari sama dengan 1, yang artinya batas yang ditentukan oleh pengguna jika masih lebih dari samadengan 1, maka K decrement atau pengurangan sebanyak 1 pada value variabel K.

return 0, pengembalian nilai.

Running Program Deret Bilangan dengan C++

Untuk running program pengguna WSL kalian dapat menggunakan perintah berikut untuk mengkomplikasi program

$ g++ deret.cpp -o deret

untuk menjalankan program kalian dapat menggunakan perintah

$ ./deret

Dan jika kalian pengguna kode blok atau program sejenisnya yang memiliki GUI, kalian dapat menjalankan program dengan klik tombol running atau tekan F10 seperti kode blok

Running Program Deret Bilangan dengan C++

Itulah Program Deret Bilangan dengan C++, dari kode program hingga running, dan ini tidak memiliki perbedaan kode baik yang menggunakan kode blok atau WSL, saya menggunakan WSL bertujuan untuk membiasakan jika nanti saya dihadapkan dengan lingkungan pengembang Linux. Silahkan kalian gunakan cara paling mudah bagi kalian. Sampai disini contoh Program Deret Bilangan dengan C++ ini samapi jumpa pada artikel berikutnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *