hello sobat, di sini mimin memberikan tips dan trik belajar ubuntu server nih. Ubuntu server yang mimin gunakan yaitu versi 20.04 LTS, kalin membutuhkan untuk belajar ubuntu server untuk kedepannya jika nanti kalian menjadi administrator server, khususnya server web. Kenapa harus ubuntu server? karena sistem operasi ini Open source aliah sumber terbuka gratis, bukan hanya itu, fitur di sinipun relatif lengkap mumpuni untuk sebuah server, baik itu server local intranet maupun server insternet.
Tutorial yang mimin berikan disini berupa CLI atau Command Line Interface ya, hehe. Bagi kalian yang menggunakan GUI juga bisa kok mencobya dengan menggunakan root terminal.
jika ada tutorial yang kurang jelas atau tidak dimengeti jangan sungkan tanya mimin ya, kalian dapat menghubungi mimin lewat menu kontak kami di atas.
Mengapa belajar ubuntu Server ?
Daftar Isi
mungkin kalian bertanya tanya “mengapa sih kita perlu belajar ubuntu Server?” di sini saya akan menjawab pertanyaan tersebut dengan versi dari saya sendiri. Belajar Ubuntu Server atau belajar sistem operasi server pada umumnya memiliki beberapa alasan yang dapat memberikan manfaat besar, terutama jika Anda tertarik atau bekerja dalam bidang teknologi dan pengembangan perangkat lunak. Berikut adalah beberapa alasan mengapa belajar Ubuntu Server penting:
Pemahaman Dasar Sistem Operasi Server:
- Ubuntu Server memberikan pemahaman dasar tentang cara bekerja dengan sistem operasi server. Ini mencakup instalasi, konfigurasi, manajemen paket, dan administrasi dasar.
Pengembangan Aplikasi Web:
- Ubuntu Server adalah pilihan umum untuk meng-host aplikasi web dan situs. Belajar Ubuntu Server dapat membantu Anda memahami konsep hosting web, konfigurasi server HTTP (seperti Apache atau Nginx), dan manajemen basis data server (seperti MySQL atau PostgreSQL).
Pengelolaan Infrastruktur Cloud:
- Ubuntu Server banyak digunakan di lingkungan cloud computing seperti Amazon Web Services (AWS), Google Cloud Platform (GCP), dan Microsoft Azure. Belajar Ubuntu Server membantu Anda memahami dasar-dasar pengelolaan infrastruktur cloud.
Pengembangan Aplikasi Docker dan Kontainer:
- Ubuntu Server sering digunakan sebagai tuan rumah untuk aplikasi berbasis kontainer menggunakan platform seperti Docker. Pemahaman tentang konsep-konsep kontainer dan manajemen Docker dapat diperoleh melalui penggunaan Ubuntu Server.
Pemahaman Linux:
- Ubuntu Server adalah distribusi Linux, dan Linux merupakan sistem operasi yang dominan di server. Memahami Ubuntu Server membantu Anda memahami dasar-dasar Linux, yang merupakan keterampilan yang sangat berharga dalam dunia IT.
Keamanan dan Administrasi Sistem:
- Belajar Ubuntu Server membantu Anda memahami praktik keamanan dan administrasi sistem. Anda dapat belajar tentang pengelolaan pengguna, hak akses file, konfigurasi firewall, dan praktik keamanan lainnya.
Kemampuan Troubleshooting:
- Dengan berinteraksi dengan server dan mengatasi masalah yang mungkin muncul, Anda mengembangkan keterampilan troubleshooting yang sangat berharga. Ini penting untuk memahami penyebab dan solusi potensial terhadap masalah server.
kemampuan Penyesuaian dan Konfigurasi:
- Dengan menggunakan Ubuntu Server, Anda memiliki kendali penuh atas konfigurasi server Anda. Ini memberi Anda kemampuan untuk menyesuaikan server sesuai kebutuhan proyek atau aplikasi tertentu.
Peningkatan Karir di Bidang IT:
- Keterampilan Ubuntu Server dan pengetahuan tentang administrasi server secara umum dapat meningkatkan peluang karir di bidang teknologi informasi dan pengembangan perangkat lunak.
Belajar Ubuntu Server adalah investasi yang baik untuk meningkatkan keterampilan Anda dalam mengelola infrastruktur teknologi dan meningkatkan daya saing di pasar kerja yang terus berkembang. Dan itu beberapa poin untuk menjawab Mengapa belajar ubuntu Server ? versi saya, lanjut kita akan step by step untuk belajar ubuntu server.
Instalasi Sistem Operasi
Disini saya menggunakan ubuntu versi 20.04 LTS, untuk cara penginstalannya kalian dapat mengikuti cara saya pada link tertaut : “Cara Instal Ubuntu Server V 20.04 LTS“. Setelah kalian selesai instalasi Ubuntu Server 20.04 LTS, kalian dapat melanjutkan kepada konfigurasi dasar ubuntu server.
Jika kalian ingin menginstall sistem operasi ubuntu sever tapi kalian tidak mau ribet menggunakan virtual mesin atau dual boot, kalian dapat menggunakaan “Windows Subsytem for Linux” atau dikenal dengan “WSL”. Untuk penginstalan WSL ini saya sudah membuat artikelnya yang berjudul “Mengenal Windows Subsystem for Linux (WSL)“.
situs ubuntu resmi : ubuntu.com
Memahami Perintah Dasar Ubuntu
untuk belajar ubuntu, kalain juga harus memahami dan dapat menggunakan perintah dasar ubuntu, apa itu perintah dasar ubuntu ? kalian akan menggunakan perintah – perintah ini untuk mengoperasikan sistem operasi ubuntu pada root terminal, bagi kalian pengguna “sistem operasi ubuntu server CLI”, maka kalian harus memahami perintah dasar ubuntu ini
Berikut adalah beberapa perintah dasar untuk digunakan pada sistem operasi Ubuntu atau distribusi Linux lainnya:
Manajemen Paket:
sudo apt update
: Memperbarui indeks paket.sudo apt upgrade
: Memperbarui paket yang sudah terinstal.sudo apt install nama_paket
: Menginstal paket baru.sudo apt remove nama_paket
: Menghapus paket.sudo apt autoremove
: Menghapus paket yang tidak terpakai.
Manajemen Pengguna:
sudo adduser nama_pengguna
: Menambahkan pengguna baru.sudo deluser nama_pengguna
: Menghapus pengguna.sudo passwd nama_pengguna
: Mengganti kata sandi pengguna.sudo usermod -aG nama_grup nama_pengguna
: Menambahkan pengguna ke grup.
Manajemen File dan Direktori:
ls
: Menampilkan daftar file dan direktori.cd nama_direktori
: Berpindah ke direktori tertentu.cp file_sumber file_tujuan
: Menyalin file.mv file_sumber file_tujuan
: Memindahkan atau mengganti nama file.rm nama_file
: Menghapus file.mkdir nama_direktori
: Membuat direktori baru.
Hak Akses File dan Direktori:
chmod permissions nama_file
: Mengubah izin akses file.chown nama_pengguna:nama_grup nama_file
: Mengubah kepemilikan file.chgrp nama_grup nama_file
: Mengubah grup kepemilikan file.
Manajemen Proses:
ps
: Menampilkan proses yang berjalan.top
: Menampilkan daftar proses secara langsung dan dinamis.kill PID
: Menghentikan proses dengan ID tertentu.killall nama_proses
: Menghentikan semua proses dengan nama tertentu.
Manajemen Jaringan:
ifconfig
atauip a
: Menampilkan informasi antarmuka jaringan.ping alamat_ip
: Menguji koneksi ke alamat IP.nslookup nama_domain
: Menampilkan informasi DNS untuk nama domain.sudo systemctl restart nama_service
: Merestart layanan tertentu.
Manajemen Waktu:
date
: Menampilkan tanggal dan waktu saat ini.cal
: Menampilkan kalender bulan ini.timedatectl
: Menampilkan dan mengelola informasi waktu dan zona waktu.
Editor Teks:
nano nama_file
: Membuka file dengan editor teks nano.vim nama_file
atauvi nama_file
: Membuka file dengan editor teks vim.
Informasi Sistem:
uname -a
: Menampilkan informasi kernel dan sistem.lsb_release -a
: Menampilkan informasi distribusi Linux.free -h
: Menampilkan informasi penggunaan memori.
Bantuan dan Informasi:
man perintah
: Menampilkan manual untuk perintah tertentu.--help
atau-h
setelah perintah: Menampilkan informasi bantuan singkat.
Perintah-perintah ini hanya sebagaian dari perintah yang biasa digunakan. Untuk informasi lebih lanjut atau bantuan khusus tentang perintah tertentu, gunakan man
atau --help
.
Konfigurasi dasar Ubuntu Server
- Konfigurasi pertama, kalian dapat memilainya dengan instalasi web server, disini saya menggunakan webserver apache, kalian dapat membaca cara menginstall apache ini pada artikel berikut : cara install apache di ubuntu Server
- Berikutnya saya menggunakan bahasa pemprorgaman PHP sebagai bahsa server side, kalian dapat menginstall PHP pada ubuntu dengan mengikuti artikel saya yang berjudul : Cara Install PHP di Ubuntu 20.4 LTS Server
- berikutnya konfigurasi DNS, untuk pengembang lokal menurut saya ini hanyalah opsional, namun untuk membangun sebuah server yang baik pada ubuntu server, maka konfigurasi DNS ini juga diperlukan dan dipahami oleh kalian, kalian dapat belajar cara konfigurasi DNS server di ubuntu pada artikel : konfigurasi DNS server di ubuntu 20.04 LTS
- Disini saya menggunakan database MySql sebagai penyimpanan data dari aplikasi yang saya bagun nantinya pada ubuntu server, untuk cara menginstall Mysql kalian dapat membuka artikel yang berjudul : cara instal mysql di ubuntu
Konfigurasi Aplikasi Berbasis Web
Ada beberapa aplikasi website yang dapat kalain install pada ubuntu server, berikut aplikasi berbasis web yang dapat kalian gunakan
- Phpmyadmin, aplikasi ini sering diguakan sebagai interface (GUI) bagi pengguna manajement database MySql agar lebih mudah dibandingakan dengan siguhan query di CLI, untuk cara menginstall phpmyadmin, kalian dapat mengecek artikel : cara instal phpmyadmin di ubuntu
- WordPress, WordPress merupakan CMS website yang terkenal, kalian dapat memasangnya pada server ubuntu kalain, ini berguna semisal server kalian online, dan kalian ingin membangun website dengan wordpress, untuk cara menginstall wordpress kalian dapat pergi ke artikel : cara install wordpress di ubuntu server
Itulah beberapa materi mengenai tutorial belajar ubuntu Server, ada beberapa hal yang harus kalian pelajari diluar dari kalain harus mengerti command dari ubuntu itu, kalian harus bisa membangun server dari ubuntu.
Sampai disni artikel kali ini, semoga bermanfaat, sampai jumpa pada artikel berikutnya